Resep seminggu menu diet Paleo
SeninSarapan : Telur orak – arik yang digoreng dengan minyak zaitun, minuman dengan teh hijau
Makan siang : Seafood atau ayam dengan salad sayur segar serta minuman lemon dingin
Makan malam : Ikan panggang, salad sayuran, brokoli serta buah beri dengan kacang almond 1 genggam.
Selasa
Sarapan : Pancake pisang atau telur rebus
Makan siang ; Sup ayam kampung atau salad sayuran, dengan minuman teh hijau dingin
Cemilan siang : Buah apel
Makan malam : Brokoli dan salmon panggang
Rabu
Sarapan : Daging asap, bayam kukus, tomat potong
Makan siang : Salad , telur rebus
Cemilan : Kale chips
Makan malam : Tuna patty (tuna kaleng, perasan lemon, tepung kelapa, almond, perasan lemon, bawang bombay)
Kamis
Sarapan : Omelet Paleo (bawang Bombay, piterseli, tuna dan telur)
Makan siang : Dada ayam tanpa kulit, salad wortel
Cemilan siang : Pepaya
Makan malam : Bunga kol, steak daging sapi, wortel rebus
Jumat
Sarapan : Telur rebus, teh hijau
Makan siang : Sup ayam atau bayam rebus, daging ayam tanpa kulit
loading...
Cemilan siang : Apel, pisangMakan malam : Red curry chicken
Sabtu
Sarapan : Daging asap + tomat potong
Makan siang : Salad, Tom zucchini, minyak zaitun
Cemilan siang : pepaya, Apel
Makan malam : Jamur dan filet ikan dimasak menggunakan minyak zaitun
Minggu
Sarapan : Telur rebus dan ubi jalar
Makan siang : Dada ayam dengan salad mentah
Cemilan siang : Buah apel dan pisang
Makan malam : Steak daging sapi dengan wortel rebus dan bunga kol
Sebelum menjalankan diet paleo sebaiknya kita memperhatikan beberapa hal berikut ini :
Konsultasi terlebih dahulu sebelum menjalankan diet paleo. Hal ini agar kondisi tubuh kita bisa diketahui kesehatannya karena beberapa nutrisi tubuh akan mengalami penurunan asupan sebagai akibat dari beberapa menu makanan yang tidak dikonsumsi.
Hati – hati dengan organ ginjal kita. Konsumsi asupan protein dan lemak hewani yang tinggi akan menghasilkan sisa metabolisme protein berupa ureum. Ureum ini dikontrol ginjal dan akan membebani kerja ginjal .
Diet paleo kurang cocok untuk vegetarian. Hal ini terkait dengan beberapa menu daging dan makanan lain yang kaya protein sehingga akan menyulitkan bagi seorang vegetarian.
Mempersiapkan suplemen atau vitamin untuk tubuh. Beberapa vitamin dan mineral kurang bagi tubuh sehingga kita perlu mempersiapkan suplemen vitamin tersebut.
Pantangan diet paleo
Berikut ini merupakan bahan – bahan makanan yang menjadi pantangan diet paleo:Golongan padi – padian seperti gandum, oat, beras
Tidak diperbolehkan mengkonsumsi sereal, granola dan pasta.
Selain itu tidak dianjurkan untuk mengkonsumsi kacang, jagung serta kentang, popcorn dan juga tortilla.
Produk susu dengan kandungan lemak yang tinggi serta makanan yang mengandung garam
Makanan untuk diet paleo
Berikut makanan yang boleh dikonsumsi untuk diet paleo :Kacang – kacangan seperti walnut, almond
Sayur – sayuran seperti brokoli, selada dan buah – buahan
Daging ayam, sapi, ikan, seafood serta daging kalkun
Untuk minyak, minyak biji bunga matahari, minyak zaitun, minyak kelapa
Itulah resep diet paleo dalam seminggu dan pantangan makanan untuk diet paleo. Semoga bermanfaat bagi Anda.
0 komentar: