Resep Kwetiau Goreng ala Thai Bumbu Lokal




Bahan Kwetiau Goreng ala Thai

500 gram kwetiau basah
1/2 buah bawang bombai, iris panjang
3 siung bawang putih, cincang halus
3 buah cabai merah keriting, cincang halus
1 sdm ebi, seduh
7 butir bakso ikan, potong 4 bagian
5 butir bakso sapi, potong 4 bagian
2 butir telur, kocok lepas
3 sdm sambal bangkok
1/2 sdm kecap ikan
1 sdt kecap asin
1 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
100 ml air
1 batang daun bawang, iris miring
1 sdt daun ketumbar cincang
2 sdm minyak untuk menumis

Cara Membuat Kwetiau Goreng ala Thai

Tumis bawang bombai, bawang putih, cabai, dan ebi sampai harum.
Masukkan bakso. Aduk rata. Sisihkan di pinggir wajan.
Tambahkan telur. Aduk sampai berbutir.
Masukkan kwetiau. Aduk rata. Bubuhi sambal bangkok, kecap ikan, kecap asin, garam, dan merica. Aduk rata. Tuang air. Aduk sampai matang.
Tambahkan daun bawang dan daun ketumbar. Aduk rata.
Next
Previous
Click here for Comments

0 komentar: